Kamis, 23 April 2015

Tutorial Hijab Wisuda Menutupi Leher (Non-Turban)

Assalammualaykuum....



Hey hey hey,, aku lagi ketagihan nulis blog nih hihihi

Sebenernya postingan kali ini udah ada di instagram aku, tapi baru fotonya doang. Jadi buat kamu yang penasaran sama detail-detailnya, silakan baca tulisan aku di bawah ini.



Tulisanku kali ini mengenai tutorial hijab. Udah mainstream sih ya. Tapi aku berani jamin, tutorial hijab aku kali ini beda dari yang lain HAHAHAHAHAAA (pede abis). Berawal dari seorang temen yang minta tolong aku bikinin gaya hijab buat wisudanya dia. Awalnya aku bilang “Googling aja yun. Banyak kok. Atau liat di youtube.” Tapi doi katanya kewalahan sama tutorial2 hijab kebanyakan, karena ga sesuai sama apa yang dia pengenin dan  katanya bikin otak keluar2 (oke, gue ga ngerti sama yang satu ini). Nah, si Yuni ini punya beberapa permintaan buat gaya hijabnya, yaitu:

1.       Hijab bukan turban

2.       Hijab menutupi leher

3.       Hijab ga pake aksesoris berlebihan

4.       Hijab ga lebay

5.       Hijab yang bisa menyamarkan pipi gemuk

6.       Hijab ga nyekek

7.       Hijab yang ga pake lipetan2 yang jadi bunga2 gitu



Ada 7 persyaratan dan semua syarat itu harus ada di gaya hijab yang dia minta. Metong ga nih gue cyiiiiin sama permintaan bocah satu ini hehehe



Doi minta h-2minggu wisuda dan aku baru ngasih tutorialnya h-5 doi wisuda, aku lupa soalnya dan gara-gara pindahan juga sih (maap nyun, hehe). Hmmm setelah ngobrak-abrik gaya kerudung, pentulin sana-sini dan foto2 pake timer hp yang lumayan memakan waktu dan bikin aku laper, jadilah tutorialnya ini. Di sini aku pake 2 kerudung paris, jarum pentul yang banyak dan 1 buah peniti yang ada aksesoris mungilnya. Kerudung yang merah hati aku kasi nama kerudung 1, kerudung lainnya aku kasi nama kerudung 2 . Langsung aja yaa, berikut tutorialnya....


1. Lipat kerudung 1 menjadi setigita.
2&3. Letakkan salah satu ujungnya di samping kanan kepala (agak ke belakang) dan bawa ke arah depan kiri. Dijarumpentulin di deket pipi sebelah kiri.
4.  Bawa sisa kerudung ke belakang kepala lewat depan sehingga kerudung menutupi leher.
5. Rekatkan jarum pentul di atas kepala supaya kerudung ga “ngewer-ngewer” (halah apalah ini bahasanya). Bawa sisa kerudung ke bahu kiri.
6. Lipat kerudung 2 menjadi segitiga.
7&8. Letakkan salah satu ujungnya di samping kiri kepala(agak ke belakang), kemudian bawake arah depan kanan, sematkan jarum pentul di pipi kanan (maksudnya di kerudungnya ya, bukan di pipinya langsung L ).
9&10 Bawa sisa kerudung ke belakang dan letakkan di bahu kiri.





11. Sisa kerudung 2 di bahu kiri tadi, kita letakkan di atas kepala mengarah ke kanan belakang,

12. Buat lipatan untuk membuat kesan layer. Kemudian sematkan jarum pentul di tempat yang dirasa perlu. Sisa kerudungnya di bawa lagi ke bahu kiri.
13. Lilitkan sisa kerudung 1 ke untaian kerudung 2. (dilibet gitu loh.. Pahamlah ya)
14. Ujung dari sisa kerudung 1 yang dililitin tadi di’selamatkan’ dengan cara menyematkan jarum pentul atai peniti kecil juga boleh
15. Beri aksesoris kecil di atas ‘ikatan’ tadi. Selesai deh. Aksesorisnya bisa diganti pake yang gede atau secocoknya ajalah. Jangan lupa dirapihin juga bagian kerudung yang menutupi lehernya dan kerudung bagian belakang


Gaya hijab ini bisa dipake buat wisuda, ke pesta, atau acara-acara formal/semiformal lainnya. Oiya buat yang udah pede dengan bentuk wajahnya, kerudung ke 2 bisa agak di-ke-belakangin sedikit, sehingga sisi kiri kerudung 1 kelihatan. Sebaliknya, buat yang mau nutupin pipi tembem, pake kerudungnya bisa dimajuin sedikit hingga menutupi sebagian pipi. Semoga postingan aku kali ini bermanfaat ya. Maaf kalo ada kata-kata yang suka nyeleneh atau ada tahapan yang bikin kalian bingung atau ga sesuai ekspektasi kalian (aku ini wanita biasa). Buat yang mau tanya-tanya, boleh tinggalkan komen di bawah ini atau kirim personal message ke aku via email. Jangan lupa follow dan kepoin juga instagram aku @meliafikra. Terima kasih sudah main ke sini. Have a nice day!!

Wassalammualaykuum..      

Ini hasil akhir kalo kerudung 2 nya lebih ke belakang sehingga sisi kiri kerudung 1 kelihatan sedikit. Yang mana yang lebih cocok? Its up to you gaess (Makeup and Hijab by: melia_makeup/meliamua)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar